Visi Dan Misi Visi dan Misi Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi dan UKM (Disdagprinkop-UKM) Kepulauan Meranti Visi Visi adalah gambaran kondisi ideal yang diinginkan pada masa mendatang oleh pimpinan dan seluruh staf Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi dan UKM Kabupaten Kepulauan Meranti. Visi tersebut mengandung makna bahwa Kabupaten Kepulauan Meranti dengan potensi, keragaman dan kompleksitas masalah yang tinggi, harus mampu dibangun menuju Kepulauan Meranti sebagai “Menjadikan Kepulauan Meranti Sebagai Kawasan Niaga Yang Maju Dan Unggul Dalam Tatanan Masyarakat Madani”. Visi Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi dan UKM Kabupaten Kepulauan Meranti Tahun 2016-2021 adalah: “TERWUJUDNYA PUSAT PERDAGANGAN DAN JASA YANG DIDUKUNG OLEH INDUSTRI, KOPERASI YANG MAPAN, GUNA MENUNJANG EKONOMI KERAKYATAN MENUJU MASYARAKAT SEJAHTERA” Misi Sedangkan untuk mewujudkan Visi Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi dan UKM Kabupaten Kepulauan Meranti Tahun 2016-2021 tersebut diatas dilaksanakan Misi sebagai berikut : Meningkatkan ketersediaan sarana dan prasarana IKM, UMKM, Perdagangan dan Metrologi; Mewujudkan kemandirian industri kecil dan menengah serta menumbuhkan wirausaha baru untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat berbasis ekonomi lokal dengan penerapan teknologi tepat guna. Meningkatkan tata kelola dan daya saing koperasi serta UMKM